Rabu 05 Nov 2014 23:55 WIB

Pengangguran Terdidik di Bali Kian Tinggi

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Esthi Maharani
Pengangguran (ilustrasi)
Pengangguran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- Tingkat pengangguran terdidik di Bali semakin meningkat. Data Badan Pusat Statistik (BPS) Bali menunjukkan tingkat pengangguran terbuka menurut jenjang pendidikan ini menggambarkan kondisi penyerapan tenaga kerja terdidik lebih sedikit dibandingkan kurang terdidik.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Bali, Panusunan Siregar mengatakan tingkat pengangguran lulusan SMK di Bali merupakan yang tertinggi, mencapai 4,51 persen pada triwulan III 2014, meningkat dari 4,01 persen pada triwulan III 2013. Berikutnya adalah pengangguran lulusan Diploma I/II/III (3,26 persen), dan sarjana (2,71 persen).

Pengangguran lulusan SMP dan SD ke bawah menempati urutan terbawah yang bearti lebih rendah, masing-masingnya 1,78 dan 0,56 persen.

"Peningkatkan pengangguran paling signifikan terjadi pada lulusan SMK. Pemerintah melalui kementerian terkait bisa masuk melalui program-programnya," ujar Panusunan di Denpasar, Rabu (5/11).

Jumlah pengangguran pada jenjang pendidikan SD ke bawah di Bali sebesar 875.726 orang per Agustus 2014 dari total penduduk yang bekerja. Pengangguran diploma mencapai 99.321 orang, dan SMA (482.680 orang).

Secara umum, tingkat pendidikan menentukan kualitas tenaga kerja  yang tersedia. Tenaga kerja berkualitas seharusnya memiliki tingkat produktivitas lebih tinggi. Namun, berdasarkan pendidikan tertinggi di Bali, penduduk usia pekerja masih didominasi jenjang pendidikan SD ke bawah.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
قَالَ يٰقَوْمِ اَرَءَيْتُمْ اِنْ كُنْتُ عَلٰى بَيِّنَةٍ مِّنْ رَّبِّيْ وَرَزَقَنِيْ مِنْهُ رِزْقًا حَسَنًا وَّمَآ اُرِيْدُ اَنْ اُخَالِفَكُمْ اِلٰى مَآ اَنْهٰىكُمْ عَنْهُ ۗاِنْ اُرِيْدُ اِلَّا الْاِصْلَاحَ مَا اسْتَطَعْتُۗ وَمَا تَوْفِيْقِيْٓ اِلَّا بِاللّٰهِ ۗعَلَيْهِ تَوَكَّلْتُ وَاِلَيْهِ اُنِيْبُ
Dia (Syuaib) berkata, “Wahai kaumku! Terangkan padaku jika aku mempunyai bukti yang nyata dari Tuhanku dan aku dianugerahi-Nya rezeki yang baik (pantaskah aku menyalahi perintah-Nya)? Aku tidak bermaksud menyalahi kamu terhadap apa yang aku larang darinya. Aku hanya bermaksud (mendatangkan) perbaikan selama aku masih sanggup. Dan petunjuk yang aku ikuti hanya dari Allah. Kepada-Nya aku bertawakal dan kepada-Nya (pula) aku kembali.

(QS. Hud ayat 88)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement