Selasa 18 Nov 2014 18:44 WIB

Ahok Mulai Blusukan untuk Penanganan Banjir

Rep: C66/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahok.
Foto: Ist
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahok.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melakukan sejumlah persiapan untuk menangani banjir tahunan yang terjadi di Ibu Kota. Beberapa persiapan yang saat ini gencar dilakukan adalah perbaikan beberapa infrastuktur yang difungsikan tidak hanya untuk menangani, namun juga mencegah banjir.

Infrastruktur itu diantaranya pompa untuk menyedot genangan air. Tidak hanya itu pembangunan sodetan untuk mengalirkan luapan air sungai Ciliwung ke Kanal Banjir Timur melalui terowongan bawah tanah juga tengah dilakukan. Normalisasi sungai saat ini sedang diupayakan semaksimal mungkin agar banjir yang dapat terjadi selama musim hujan ini tidak parah.

Dalam memaksimalkan penanganan banjir ini, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bersama dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) melakukan inspeksi ke sejumlah lokasi infrastruktur penanganan banjir. Tidak hanya itu, mereka juga mendatangi beberapa titik rawan banjir di Ibu Kota.

"Infrasturktur harus berfungsi dengan baik karenanya perlu ditinjau," ujar Basuki saat berkunjung ke Stasiun Pompa Waduk Setiabudi Timur, Jakarta Selatan, Selasa (18/11).