Selasa 02 Dec 2014 20:10 WIB

Soal Foto Presiden, Nasdem: Pertikaian Pragmatis Jangan Dibawa ke Sikap Kenegarawanan

Rep: C73/ Red: Erdy Nasrul
DPR
DPR

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua Fraksi Partai Nasdem, Johnny G Plate, mengatakan foto presiden Jokowi merupakan simbol negara. Karena itu menurutnya, lembaga seperti DPR ini harus memasang foto presiden Jokowi. Ia mengatakan, untuk tidak membawa pertikaian pragmatis yang terjadi di DPR ke sikap kenegarawanan.

"Presiden jokowi itu simbol negara. Siapapun presidennya adalah simbol negara. Seharusnya, jangankan di DPR, di sekolah di kampung-kampung pun harus ada foto presiden. Kecuali gedung ini bukan milik negara," kata Johnny, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (2/12).

Ia mengatakan, terdapat banyak lembaga di Indonesia yang levelnya sama level dengan presiden. Namun tetap memasang foto presiden. Karena itu menurutnya, dibutuhkan kesadaran untuk memasang foto yang merupakan simbol negara tersebut.

Menurutnya, kewajiban memasang foto presiden adalah tugas sekretaris jenderal (Sekjen) DPR. "Tolong tanyakan Pak Agus apa alasannya. Yang menentukan damai dan perang negara itu adalah presiden," lanjutnya.

Dalam hal ini menurutnya, presiden menunggu sikap kenegarawanan DPR. Kalau pun foto presiden dipasang di ruang paripurna, katanya, seharusnya itu tidak akan mengurangi sikap fraksi.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement