REPUBLIKA.CO.ID, HASAKEH -- Observatorium Suriah Untuk HAM melaporkan bahwa sedikitnya 30 anggota ISIS tewas dalam bentrokan dengan pasukan Unit Perlindungan Rakyat Kurdi (YPG) di desa Qassiab di provinsi Hasakeh, Suriah pada Kamis (25/12).
YPG dikabarkan berhasil merebut kembali wilayah itu dimana pada dua hari sebelumnya dikuasai ISIS, sebagaimana diberitakan Arab News, Kamis (25/12).Meski begitu, YPG juga haru merelakan kepergian tiga anggotanya setelah tewas dalam bentrokan tersebut.
Sementara itu, di Al-Bab dan Qbasin, Provinsi Aleppo, Observatorium melaporkan bahwa serangan udara militer Suriah telah menewaskan sedikitnya 12 orang dan melukai puluhan anggota ISIS.
Perang saudara yang telah berlangsung sejak empat tahun lalu ini dilaporkan telah menewaskan sekitar 200 ribu orang. Sementara itu, setengah dari populasi penduduk Suriah telah mengungsi ke negara lain akibat konflik ini.