Ahad 28 Dec 2014 04:37 WIB

Ustaz Erick Yusuf: Ujian Berat Bagi Umat Islam 5 Tahun ke Depan

Rep: cr02/ Red: Agung Sasongko
Ustaz Erick Yusuf.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Ustaz Erick Yusuf.

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Pimpinan dakwah kreatif iHAQi, Ustaz Erick Yusuf menilai akan ada ujian yang sangat berat bagi umat Islam di Indonesia dalam kurun waktu lima tahun mendatang.  "Bersiap dan tawakallah, akan ada banyak ujian yang berat bagi umat Islam lima tahun mendatang," kata Ustaz Erick kepada ROL, belum lama ini.

Kang Erick mengatakan, dirinya memiliki alasan tertentu dalam menyimpulkan pendapat tersebut. Menurut kang Erick, hal itu dapat dilihat dari isu yang selalu mengaitkan kepada agama seperti wacana pencabutan Undang Undang Penistaan Agama, pengosongan kolom agama di Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan terakhir revisi doa di sekolah.

"Kita lihat hal apa lagi yang akan datang untuk menguji kesabaran umat Islam di Indonesia," ujar Kang Erick.

Walau berat, kang Erick tetap optimistis. Karena menurutnya di dalam suatu kesusahan akan datang kemudahan. Ia juga menilai ada sisi positif dari kisruhnya permasalahan agama yang tengah terjadi di Indonesia. Hal tersebut yakni para ulama lebih giat kembali untuk melakukan dakwah dan menyiarkan agama Islam ke seluruh Indonesia.

"Hal terpenting, kini kita harus sama-sama mencari solusi dan menciptakan hal kreatif untuk memacu semangat umat Muslim dalam mempelajari agama Islam lebih dalam lagi," ujar kang Erick.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement