Jumat 23 Jan 2015 10:19 WIB

Bambang Widjojanto Ditangkap Bareskrim?

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Esthi Maharani
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanto.
Foto: Republika/ Wihdan
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bambang Widjojanto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bareskrim Mabes Polri dikabarkan menangkap Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto. Deputi Pencegahan KPK, Johan Budi mengatakan peristiwa terjadi usai Bambang mengantarkan anaknya ke sekolah di daerah Depok, Jawa Barat.  

"Iya dibawa oleh orang yang mengaku dari Bareskrim Mabes Polri," katanya, Jumat (23/1).

Johan mengaku belum mengetahui secara pasti peristiwa tersebut. Saat ini ia sedang berusaha mencari tahu tentang kebenaran penangkapan wakil ketua KPK tersebut.

Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak Bareskrim Polri.

Hubungan KPK dan Polri akhir-akhir ini menghangat. Hal itu terjadi ketika KPK menetapkan Komjen Budi Gunawan seabgai tersangka dalam kasus korupsi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement