REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Amerika Serikat (AS) bersama sekutunya dilaporkan menyerang empat markas militan ISIS di Irak. Serangan melalui udara itu dilaporkan sebanyak 11 kali sejak Senin (9/2).
Militer AS menyatakan, sejumlah kota di Irak seperti Tal Afar, Kirkuk dan Bayji, dibombardir. "AS juga menghancurkan sebuah bunker milik ISIS, pos pemeriksaan dan target lainnya," kata pernyataan yang dikeluarkan militer AS, Selasa (10/2).
Koalisi yang dipimpin AS juga melakukan satu serangan udara di Dayr az Zawr, Suriah, dan berhasil menghancurkan sebuah kendaraan milik militan ISIS.
sumber : Reuters
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement