Sabtu 21 Feb 2015 14:53 WIB

Banyak Ibu-ibu Jadi Anggota 'Gerakan Pejuang Subuh'

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Didi Purwadi
Subuh keliling (ilustrasi).
Foto: Republika/Musiron
Subuh keliling (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Koordinator Perempuan Gerakan Pejuang Subuh, Vita Ismail mengatakan, 'Gerakan Pejuang Subuh' memiliki komunitas di Twitter bernama @PejuangSubuh. Saat ini follower Pejuang Subuh jumlahnya ratusan ribu.

"Kalau anggota aktifnya saat ini sebanyak 200 orang lebih. Gerakan Pejuang Subuh terdapat di Bandung, Bogor, Tangerang, Bekasi, Depok, Makassar, dan Surabaya," kata Vita, Jumat (20/2).

Gerakan Pejuang Subuh bertujuan meramaikan shalat Subuh berjamaah. "Shalat Subuh harus ramai, tidak hanya di Indonesia saja tapi  juga di luar negeri."

Anggota Gerakan Pejuang Subuh ini bukan hanya pekerja. Ibu rumah tangga yang sudah berusia  45 tahun juga banyak yang ikut.

"Semua orang boleh menjadi anggota, mau anak muda, orangtua juga boleh. Banyak juga orang yang sudah tua masih susah shalat Subuh karena susah bangun pagi," ujar Vita.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement