Senin 02 Mar 2015 07:29 WIB

Muhammadiyah: Alhamdulillah Pascakongres PAN Tidak Terpecah

Rep: C14/ Red: Bayu Hermawan
Ketua Umum terpilih PAN Zulkifli Hasan berpelukan dengan mantan Ketua Umum Periode sebelumnya Hatta Rajasa usai pemilihan Ketua Umum PAN pada Kongres IV PAN di NUsa Dua, Bali, Ahad (1/3).  (Republika/Rakhmawaty La'lang)
Ketua Umum terpilih PAN Zulkifli Hasan berpelukan dengan mantan Ketua Umum Periode sebelumnya Hatta Rajasa usai pemilihan Ketua Umum PAN pada Kongres IV PAN di NUsa Dua, Bali, Ahad (1/3). (Republika/Rakhmawaty La'lang)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Muhammadiyah bersyukur pelaksanaan Kongres Nasional ke-IV Partai Amanat Nasional (PAN) berjalan dengan baik. Tidak seperti beberapa Parpol lainnya, pemilihan Ketua Umum PAN tidak berakhir dengan perpecahan di internal partai.

Bendahara Umum Muhammadiyah Buya Anwar Abbas menilai, kesolidan partai berlambang matahari terbit itu dicerminkan antara lain dari sikap legoww Hatta Rajasa sebagai petahana terhadap Ketua Umum terpilih, Zulkifli Hasan.

"Alhamdulillah, pascapemilihan ketua umum, PAN tidak pecah. Tidak bisa terbayangkan, apalah yang akan terjadi kalau Hatta tak mau menerima kekalahannya. Tentu kapal PAN akan dihantam badai besar," katanya, Senin (2/3) dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.

Dengan selisih enam suara, lanjut Buya Anwar, maka Zulkifli Hasan seyogianya menyadari dinamika PAN. Dalam arti, tidak memakai falsafah menyingkirkan para pendukung saingannya dalam kontestasi pemilihan ketua umum pada Ahad (1/3) kemarin.

Sehingga partai yang turut didirikan tokoh Muhammadiyah, Amien Rais, ini tetap jauh dari benih keretakan.

"Sehingga mereka (pendukung Hatta) tidak merasa disingkirkan dan tetap bisa berbuat maksimal tulus bagi partai, rakyat, dam umat," ujarnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement