Selasa 07 Apr 2015 16:22 WIB

Wapres: Program Sejuta Rumah Berat Tapi Bisa

Wapres Jusuf Kalla.
Foto: Antara
Wapres Jusuf Kalla.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan, program Sejuta Rumah untuk Rakyat memang merupakan hal yang berat untuk dilakukan tetapi dengan kerja sama yang baik dengan berbagai pihak maka hal itu pasti bisa diwujudkan.

"Kerjanya (Program Sejuta Rumah) memang berat, tapi harus dilakukan," kata Wapres dalam konferensi pers di kantor Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Selasa (7/4).

Menurut dia, perwujudan program pembangunan satu juta rumah tersebut dinilai merupakan hal yang penting antara lain untuk mengurangi tingkat kekumuhan permukiman di berbagai daerah di Tanah Air.

Wapres juga menanyakan tentang kesiapan Kemenpupera dalam pencanangan Program Sejuta Rumah untuk Rakyat yang akan dilakukan Presiden Joko Widodo pada akhir April 2015.

Sementara itu, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono mengatakan, program tersebut akan dimulai pada 30 April 2015 secara nasional.

Kegiatan pencanangan program tersebut dijadwalkan bersamaan dengan Hari Buruh Nasional 205 dan dipusatkan di Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement