Senin 13 Jul 2015 16:51 WIB

Harga Daging Melonjak, Asosiasi Distribusi Daging Jamin Stok Aman

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Satya Festiani
Pedagang daging sapi melayani pembeli dipasar Jatinegara,Jakarta,Selasa (10/3).
Foto: Republika/Prayogi
Pedagang daging sapi melayani pembeli dipasar Jatinegara,Jakarta,Selasa (10/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Harga daging sapi semakin melonjak, di Jakarta bahkan mencapai Rp 120 ribu per kilo. Meski begitu, Asosiasi Distributor Daging Indonesia (ADDI) menyatakan, harga daging sejauh ini masih aman.

"Saya masih jual Rp 98 ribu per kilo, sub distributor di bawah saya pun masih jual di bawah Rp 100 ribu," jelas Ketua ADDI Suharjito, kepada Republika, Senin, (13/7). Menurutnya, stok daging pun ketersediaannya masih aman.

Suharjito mengatakan, kenaikan drastis yang terjadi di pasar, kemungkinan karena para pedagang ingin mendapatkan untung lebih jelang lebaran. "Ya wajar, kan mau bayar THR karyawan juga, jadi ini momen jelang lebaran mereka harapkan dapat menambah keuntungan," jelasnya.

Sedangkan dari sisi distributor, Suharjito menjamin tak ada masalah. Apalagi ia memiliki banyak langganan berskala nasional, sehingga dirinya dapat menilai bahwa kondisi masih terkendali.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement