Ahad 04 Oct 2015 14:01 WIB

Dewi Sandra: Tugas Nomor Satu Saya Jadi Istri yang Baik

Rep: MG ROL 48/ Red: Hazliansyah
Dewi Sandra
Foto: Raisan Al Farisi
Dewi Sandra

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dewi Sandra mengakui campur tangan suami selalu ada didalam setiap kegiatannya, baik dalam sinetron atau film. Setelah menikah Dewi mengatakan telah berkomitmen menjadi istri sekaligus ibu rumah tangga yang baik untuk suaminya.

"Tugas nomor satu saya menjadi istri rumah tangga, jadi apapun yang saya lakukan nomor satu atas doa, izin, dan ridhonya Mas Agus. Kalay saya tidak diizinkan keluar rumah sekalipun, dengan senang hati saya ada dirumah," ujar Dewi Sandra saat ditemui beberapa waktu lalu di Jakarta.

"Dalam apapun yang saya kerjakan semua yang berhubungan dalam film maupun pekerjaan-pekerjaan lain, itu sudah ada filter mas Agus juga," tambah Dewi.

Dewi menilai Agus adalah sosok suami idaman yang sangat mengerti dirinya.

"Alhamdulillah mas Agus merupakan sosok yang, kalau bisa dibilang sosok suami idaman, suami yang sangat mengerti istrinya, dan suami yang selalu mendoakan saya," kata Dewi.

Perempuan berusia 35 tahun itu berharap hubungannya dengan suami tercinta selalu bahagia, baik didunia maupun diakhirat.

"Visi dan misi kita menikah, saya dan mas Agus supaya bahagia, dunia dan akhiratnya insya Allah bisa tercapai," ujar Dewi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement