REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Gelandang Inter Milan Ivan Perisic mengakui timnya mengawali musim ini dengan baik. Buktinya, sebelum dikalahkan Fiorentina, Inter sempat merajai klasemen sementara Serie A hingga pekan kelima.
Namun itu menurutnya belum cukup sebagai modal melakoni laga derby d'Italia. Nerazzurri disebutnya harus bermain lebihbaik lagi saat bertemu Juventus pada giornata kedelapan, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (19/10) dini hari WIB.
"Kami harus meningkatkan level permainan," kata Perisic dikutip dari Football Italia, Jumat, (16/10).
Ia berkaca pada hasil negatif yang mereka raih pada pekan keenam. Kala itu, meski bermain di markas sendiri, pasukan Biru Hitam tumbang 1-4 dari Fiorentina.
"Pertandingan itu harus menjadi pelajaran bagi kami," ujarnya.
Ia berharap hasil serupa tidak berulang. Melawan Juve nanti, dukungan penonton disebutnya mutlak diperlukan.
"Para penonton di San Siro bisa mengayunkan tangan yang hebat milik mereka," tutur anggota tim nasional Kroasia itu.