Senin 02 Nov 2015 00:26 WIB

Pelatih Fiorentina Mulai Sesumbar Soal Scudetto

Rep: Frederik Bata/ Red: Agung Sasongko
Fiorentina
Foto: twitter
Fiorentina

REPUBLIKA.CO.ID, FIRENZE -- Fiorentina sukses merebut Capolista pada giornata kesebelas Serie A. Posisi puncak klasemen diperoleh usai tim tersebut menaklukkan Frosinone 4-1, di stadion Atemio Franchi, Ahad, (1/11) malam WIB.

Saat ini, armada La Viola mengantongi 24 poin, unggul selisih gol dari Inter Milan di tempat kedua. Melihat fakta timnya menjadi penguasa sementara, pelatih Paulo Sousa angkat bicara.

Ia berpendapat pasukan ungu bisa menjadi kampiun di akhir musim. "Saya selalu mengatakan kami bisa bersaing dengan siapa pun, itu berarti kami bisa bersaing dalam perebutan scudetto," kata allenatore berusia 45 tahun itu dikutip dari Football Italia, Ahad, (1/11).

Syarat utama merebut trofi, menurutnya adalah konsistensi.  Ia berharap Fiorentina terus kompetitif sepanjang pekan.

Serta yang tak kalah pentingnya, mental juara menurut dia harus tertanam dalam benak pemain. "Untuk pencapaian semua tujuan itu, kami harus memiliki ide mendominasi setiap permainan. Jika kami melakukan itu, kami bisa bersaing hingga akhir," ujar Souza.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement