Rabu 03 Feb 2016 10:20 WIB

Ical dan Agung Temui JK Bahas Munas

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Esthi Maharani
Jusuf Kalla
Jusuf Kalla

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Golkar kubu Munas Bali, Aburizal Bakrie atau Ical, serta Ketua Umum Golkar kubu Munas Ancol, Agung Laksono, menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla di rumah kediaman Wapres, Jalan Diponegoro, Jakarta, Rabu (3/2) pagi.

Menurut JK yang juga Ketua Tim Transisi Partai Golkar, pertemuan tersebut digelar untuk mempersatukan kedua kubu serta menyelesaikan konflik internal partai.

"Kita memantapkan silahturahmi. Mengikuti alur yang kita bicarakan sebelumnya, sesuai keputusan menkumham, DPP yang berdasarkan munas Riau, komposisinya ketum ARB, wakilnya Agung. Sudah satu ini," kata JK saat menggelar konferensi pers di kediamannya, Rabu (3/2).

Ia pun menegaskan tak ada lagi kubu dalam Partai Golkar. Sebagai senior Partai Golkar, ia berperan untuk memberikan pertimbangan demi persatuan Golkar.

"Tidak ada kubu dan kita persiapkan Golkar yang baik. Kita yang senior beri pertimbangan seperlunya. Jadi daerah dan pusat solid. DPP satu. Slipi akan satu. Bajunya juga satu. Ada putih dan kuningnya," tegas JK.

Sementara itu, Aburizal Bakrie atau Ical menyampaikan pertemuan dilakukan untuk membahas munas Golkar. Menurut dia, rapat terkait digelarnya munas dan konsolidasi partai pun akan dilakukan pada esok hari.

"Bagaimana laksanakan rapat baik, munas baik, kita pakai yang diputuskan pemerintah. Kita mulai rapat besok. Besok kita akan silahturahmi konsolidasi partai," kata Ical.

Meskipun belum memastikan kapan akan diselenggarakan munas Partai Golkar, ia memprediksi pelaksanaan munas akan digelar pada April atau Mei.

(Baca juga: Golkar Disarankan Contoh PDIP)

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement