Kamis 04 Feb 2016 08:55 WIB

Kelompok Begal di Cakung Diringkus Polisi

Rep: c18/ Red: Bilal Ramadhan
Pelaku begal ditangkap (ilustrasi).
Pelaku begal ditangkap (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kelompok begal yang kerap beraksi di Jalan Raya Bekasi-Jaktim dan Banjir Kanal Timur (BKT) Ujung Menteng, Cakung diringkus polisi. Sebanyak Empat orang pelaku, Dwi Waluyo alias Babay (19) Desca Dzumar (19) Husni Koto (18) kini diamankan di Rutan Polsek cakung guna pemeriksaan lebih lanjut.

"Tiga pelaku lainnya, Donal, Coro dan Wildan masih kita buru," kata Kasubag Humas Polres Jakarta Timur Kompol Husaimah di Jakarta, Rabu (4/2).

Husaimah mengatakan dalam setiap aksi, pelaku kerap menggunakan air keras untuk melumpuhkan korban. Mereka, Husaimah mengatakan, biasa mengikuti korban yang berkendara sendirian hingga ke tempat sepi sebelum beraksi.

"Semuanya berbagi peran, ada yang membawa motor, ada yang menyiram dengan air keras dan membacok," jelasnya.

Sementara, penangkapan pelaku merupakan pengmebangan dari dua laporan korban Syarifudin (22) dan Anno Nurhayadi (34). Para pelaku kemudian ditangkap di dua tempat terpisah, di Cakung dan Bekasi.

Selain menangkap pelaku, kepolisian juga mengamankan satu unit sepeda motor Honda Vario bernomor polisi B 4093 TAZ, helm, tas dan jaket korban yang bekas terkena air siram. Sedangkan pelaku akan dijerat dengan Pasal 365 KUHP tentang Pencurian dan Kekerasan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement