Ahad 21 Feb 2016 13:32 WIB

Perbuatan Saipul Jamil Dinilai Sebagai Pedofilia Situasional

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Indira Rezkisari
 Artis Saipul Jamil usai menjalani pemeriksaan di Balai Laborratorium Narkoba BNN, Jakarta, Jumat (19/2).   (Republika/Yasin Habibi)
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Artis Saipul Jamil usai menjalani pemeriksaan di Balai Laborratorium Narkoba BNN, Jakarta, Jumat (19/2). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pakar Psikologi Forensik Reza Indragiri Amriel menilai, kasus pelecehan seksual yang dilakukan pedangdut Saipul Jamil (SJ) berbeda dengan kejahatan yang diperbuat seorang pedofil.

"Sulit menyebutnya pedofilia, karena pedofilia dikenakan ketika korban berusia maksimal pubertas," kata dia dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id, Ahad (21/2).

Kendati demikian, jika merujuk pada UU Perlindungan Anak, perilaku SJ bisa disebut pedofilia. Menurut Reza, kasus yang menjerat SJ merupakan contoh peristiwa tentang pedofilia situasional yang dilatari oleh homoseksualitas fakultatif.

Artinya, ujar dia, pelaku yang dasarnya penyuka orang dewasa, namun lebih memilih 'anak-anak', lebih karena itu yang ada.

Kedua, kenapa pelaku SJ memilih laki-laki, juga lebih karena jenis kelamin itu yang bisa pelaku sasar pada saat itu.

"Dengan demikian, faktor situasi lebih dominan ketimbang faktor kecenderungan seksual," jelasnya.

Reza berujar, hukuman kebiri yang selama ini disebut sebagai cara jitu untuk menjerakan predator, terbantahkan oleh kasus SJ. Sebab menurutnya, kejahatan seksual bukan menyoal alat vital dan hormon. Namun, lebih kepada pola pikiran (psikis).

"Predator bisa memakai instrumen apapun untuk beraksi," imbuhnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement