REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Di tengah rumor pemecatan Sinisa Mihajlovic, para penggawa AC Milan menolak pihak klub memutuskan kontrak pelatih asal Serbia tersebut. Salah satunya disampaikan oleh bek kiri Luca Antonelli.
Antonelli mengatakan Rossoneri tengah berada dalam ruang ganti yang hangat di bawah asuhan Mihajlovic. Meski dalam dua laga terakhir mereka tidak mampu tampil impresif.
Menjelang laga melawan Lazio di lanjutan Serie A Italia akhir pekan nanti, Antonelli menjelaskan apabila timnya mampu mengejar ketertinggal di akhir-akhir musim dan dapat masuk komeptisi Eropa musim depan.
"Kami sudah bicara di ruang ganti. Para pemain terlihat antusias untuk mendukung Miha agar tetap di sini (San Siro). Saat ini kami telah bersiap-siap untuk mengalahkan Lazio demi mengejar tiga poin," tegas eks pemain Genoa tersebut.
Seperti dilansir Football Italia, Kamis (17/3) pemain 29 tahun itu bersemangat menatap sisa musim ini. "Kami mengencangkan ikatan dengan pelatih dari segala rumor negatif. Ketertinggalan enam poin dari tempat kelima membuat kami sangat fokus untuk memenangkan sembilan laga tersisa," sambungnya.
Kemenangan melawan Il'Aqualie menjadi titik bangkit kepercayaan diri bagi Il Diavollo Rosso. "Kemenangan atas Lazio nanti menjadi modal penting kami, setelah Serie A kami baru akan fokus memenangkan Coppa Italia."
Krisis kepercayaan presiden Silvio Berlusconi kepada Mihajlovic akan dibuktikan pada laga final Coppa Italia yang digelar di Stadion Olimpico 22 Mei 2016 mendatang.