Selasa 05 Apr 2016 23:31 WIB

West Ham Tertarik Datangkan Camarasa

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Citra Listya Rini
West Ham United
Foto: Twitter
West Ham United

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- West Ham United yang tampil mengejutkan di kompetisi Liga Primer Inggris musim ini nampaknya telah mempersiapkan manuver guna memperkuat skuatnya musim dapan. The Hammers dikabarkan tertarik mendaratkan gelandang pengakut air Levante, Victor Camarasa.

Ketertarikan West Ham membuat kubu Levante membanderol Camarasa denggan harga 9.5 juta pounds. Akan tetapi haraga pemain Timnas Spanyol U-21 tersebut diyakini masih bisa meningkat apabila posisi Los Granotas meningkat.

Namun seperti dibertiakan Daily Mail, Selasa (5/4) Levante diyakini bersedia melepas pemainnya itu senilai 3 juta pounds saja dengan catatan mereka turun kasta ke Segunda Division.

Diketahui bahwa posisi Levante di La Liga memang sedang dalam kondisi yang menyedihkan. Mereka terjebak di dasar klasemen dengan perolehan 25 poin dari 31 laga yang telah dilakoni.

Meski begitu, Camarassa yang saat ini berusia 21 tahun itu sejatinya terikat kontrak sampai Juni 2019, dianggap sebagai salah satu bakat paling menjanjikan di Spanyol. Arsitek West Ham, Slaven Bilic, diyakini telah mengutus pemandu bakatnya beberapa kali untuk mengamati aksi Camarasa.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement