REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL -- Seorang saksi mata mengaku sempat melihat petugas kepolisian tampak menangani salah satu pelaku bom bunuh diri di Bandara Internasional Ataturk, Rabu (29/6).
Tidak lama kemudian, pelaku tersebut berhasil meledakkan bom. Sebuah serangan bom bunuh diri terjadi di Bandara Internasional Ataturk.
Sebanyak 10 orang dinyatakan tewas dan 20 orang lainnya mengalami luka-luka. Seperti dilansir dari BBC, Rabu, ledakan bom dilakukan oleh seorang pelaku bom bunuh diri.
"Menurut informasi, seorang teroris masuk dari pintu masuk internasional pertama dan sambil melepaskan tembakan dari senapan Kalashnikov. Beberapa saat kemudian, dia meledakkan diri," ujar sebuah sumber.
Sementara itu, media setempat menyebut ada dua pelaku bom bunuh diri yang terlibat dalam insiden ini.
Baca juga, Bandara Turki Diguncang Bom.