Rabu 29 Jun 2016 18:44 WIB

Michy Batshuayi Diminta Bergabung ke Tottenham

Red: M Akbar
Michy Batshuayi
Foto: Jean-Paul Pelissier/Reuters
Michy Batshuayi

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Bek Toby Alderweireld mengharapkan rekan satu timnasnya di Belgia, Michy Batshuayi, bergabung bersamanya di Tottenham Hotspur musim depan karena klub London utara in memang tengah memburu striker kualitas tinggi.

Media massa Inggris melaporkan bahwa pemain berusia 22 tahun yang sudah mencetak 17 gol di Ligue 1 untuk Marseille musim lalu itu, telah menjadi bidikan klub-klub Liga Primer Inggris. Pemain itu sudah menolak pinangan Crystal Palace. Sebaliknya Spurs dan Chelsea juga meminati pemain ini.

"Apakah saya mengharapkan Batshuayi datang ke Tottenham? Ya pasti," kata Alderweireld. "Dia memiliki banyak kualitas. Masalahnya adalah tentu karena posisi Tottenham sudah memiliki Harry Kane, padahal banyak yang meminati Batshuayi."

Alderweireld juga meminta istirahat musim dingin di Liga Inggris dan dia menilai kekalahan Inggris dari Islandia pada Piala Eropa adalah karena para pemain Inggris terlalu lelah.

"Siapa sih saya, menghakimi mereka, tetapi memang Liga Inggris harus segera memikirkan waktu istirahat saat ada Piala Eropa atau Piala Dunia," kata dia.

"Kami bekerja hari demi hari selama satu tahun. Ketika liga-liga lain istirahat musim dingin, kami tetap saja memacu." kata dia seraya mengatakan itulah faktor yang membuat Inggris tersisih dari Piala Eropa 2016.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement