Jumat 08 Jul 2016 16:49 WIB

Tiga Objek Wisata Ini Favorit Warga Bengkulu

Rumah tempat Bung Karno pernah diasingkan di Bengkulu
Foto: IST
Rumah tempat Bung Karno pernah diasingkan di Bengkulu

REPUBLIKA.CO.ID, BENGKULU -- Tiga objek wisata, yakni Pantai Panjang, rumah pengasingan Bung Karno dan Benteng Marlborough menjadi favorit dengan jumlah pengunjung terbanyak selama libur Lebaran 2016.

"Tiga objek wisata ini masih favorit dan lokasinya juga berdekatan jadi satu paket," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kota Bengkulu, Toni Elfian di Bengkulu, Jumat (8/7).
 
Pantauan di kawasan wisata Pantai Panjang yang memanjang hingga tujuh kilometer di pesisir Kota Bengkulu itu, pengunjung mulai memenuhi kawasan tersebut sejak H+2 Lebaran. Para pengunjung sebagian besar berasal dari kabupaten di wilayah Provinsi Bengkulu serta kabupaten provinsi tetangga seperti Musirawas dan Empat Lawang Provinsi Sumatra Selatan.
 
Selain menghabiskan waktu dengan bercengkerama dan menikmati berbagai hidangan yang dibawa dari rumah masing-masing, sebagian pengunjung juga menikmati wahana air di Pantai Jakat.
 
Di Benteng Marlborough, jumlah pengunjung terus bertambah hingga sebanyak 1.500 orang pada H+2 Lebaran. Juru pelihara cagar budaya tersebut, Ricky, mengatakan meski jumlah pengunjung meningkat signifikan namun terjadi penurunan dibanding libur Lebaran pada 2015.
 
"Kami prediksi puncak kunjungan akan terjadi besok atau H+4," kata dia.
 
Juru pelihara Rumah Bung Karno, Sugrahanuddin juga menyebutkan jumlah kunjungan wisatawan domestik ke rumah bersejarah itu mengalami penurunan dibanding libur Lebaran pada tahun lalu. Menurut Sugrahanuddin, penurunan jumlah pengunjung tersebut disebabkan beroperasinya sejumlah wahana baru seperti Wahana Surya dan Wahana Family.
 
"Selain itu angkutan masyarakat yang tidak diperbolehkan menggunakan mobil bak terbuka juga membuat jumlah kunjungan menurun," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement