Jumat 22 Jul 2016 19:13 WIB

PM Turki: Kudeta Masih Mungkin Terjadi

Perdana Menteri (PM) Turki Binali Yildirim (tengah)
Foto: Youtube
Perdana Menteri (PM) Turki Binali Yildirim (tengah)

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA -- Perdana Menteri Turki Binali Yildirim mengatakan, risiko adanya upaya kudeta kembali masih mungkin terjadi.

Namun untuk saat ini, pemerintah dan institusi lain maih mengontrol situasi.  "Bahaya belum berakhir, namun warga tidak perlu gelisah," ujar Yildrim kepada wartawan, Jumat.

Ia menegaskan, institusi Turki dijalankan berdasar aturan hukum, bukan perasaan balas dendam setelah gagalnya kudeta.

Faksi militer Turki berupaya untuk menggulingkan pemerintahan Recep Tayyip Erdogan dan Perdana Menteri Binali Yildrim pada 14 Juli lalu. Namun upaya penggulingan itu berhasil digagalkan.

Baca juga, Kudeta Milter Turki Terkoordinasi Baik dan Hampir Berhasil.

Pemerintah Turki telah menerapkan status darurat selama tiga bulan. Ribuan orang telah ditangkap dari berbagai sektor karena dianggap terlibat dalam kudeta.

 

sumber : Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement