Selasa 26 Jul 2016 08:17 WIB

Korban Tewas Penikaman Massal di Jepang Capai 19 Orang

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Nur Aini
Penusukan (ilustrasi)
Penusukan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SAGAMIHARA -- Seorang pria menyerang dengan pisau di sarana difabel di Sagamihara. Anehnya, setelah penusukan pelaku menyerahkan diri ke Polisi.

Dilansir dari The Guardian, Selasa (26/7), sedikitnya 19 orang tewas dan 20 orang lain luka-luka akibat aksi penusukan. Belum diketahui siapa dan motivasi pria bersenjata pisau yang melakukan penyerangan.

Media Jepang mengatakan ada laporan telfon ke Polisi sekitar pukul 02.30 waktu setempat. Dilaporkan pria bersenjata pisau itu melakukan penusukan, di fasilitas untuk difabel Tsukui Yamayuri Garden.

Tidak lama, seorang pria berumur 20-an dikatakan telah ditangkap setelah menyerahkan diri di kantor polisi setempat. Sementara, kantor berita NHK menyebut tersangka adalah mantan karyawan di fasilitas tersebut.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement