Jumat 05 Aug 2016 21:45 WIB

Daerah Dinilai Harus Siap Ketatkan Anggaran

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Yudha Manggala P Putra
Penyerapan Anggaran (ilustrasi)
Penyerapan Anggaran (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Komite Pemantauan Pelaksanaan Otonomi Daerah (KPPOD) Robert Endy menilai daerah harus siap menghadapi pengetatan anggaran yang dilakukan pemerintah. Untuk itu, daerah harus bisa melakukan restrukturisasi anggaran.

Robert menilai, daerah tahu persis bagaimana kondisi kebutuhan daerah. Dalam jangka waktu enam bulan ke depan daerah harus bisa memprioritaskan apa saja yang menjadi perhatian daerah.

"Daerah perlu menata ulang kebutuhan dan mekanisme anggaran. Prioritas apa yang akan dilakukan daerah dalam pembangunan," ujar Robert saat dihubungi Republika.co.id, Jumat (5/8).

Robert menekankan, daerah harus bisa menekan anggaran belanja yang tak begitu penting dan tetap memprioritaskan anggaran untuk kebutuhan masyarakat dan layanan dasar.

Selain itu, Robert mengatakan selain perbaikan anggaran daerah harus memerbaiki layanan sehingga penerimaan daerah bisa meningkat. "Optimalisasi penerimaan daerah bisa menjadi salah satu pilihan agar kebutuhan daerah tetap bisa terpenuhi," tambah ia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement