Jumat 19 Aug 2016 13:24 WIB

Kapolri: Indonesia akan Memiliki Panggilan 911

Rep: Mabruroh/ Red: Esthi Maharani
Tito Karnavian
Foto: setkab.go.id
Tito Karnavian

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Polri, Jenderal Tito Karnavian mengatakan Indonesia akan memiliki layanan Crisis Emergency Center atau dikenal dengan 911. Targetnya tahun 2017 Indonesia sudah memiliki panggilan darurat tersebut.

"Ditargetkan bisa terealisasi tahun 2017," ujar Tito di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (19/8).

Menurut Tito, layanan ini akan sangat berguna bagi masyarakat Indonesia terutama dalam kondisi darurat seperti kebutuhan pemadam kebakaran, polisi, hingga ambulans.

"Iitu yang kita belum punya di Indonesia. Kita harapkan ke depan kita akan mengusahakan itu. Masyarakat nanti memerlukan bantuan seperti 911 itu, ada ambulan, pemadam kebakaran dan ada kepolisian dengan cepat mendatangi lokasi bantuan panggilan. Ini diupayakan kedepan bersama Menpan RB," paparnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement