Senin 29 Aug 2016 01:06 WIB

Polisi Muslimah Turki Kini Boleh Memakai Jilbab

Wanita Turki berjilbab
Wanita Turki berjilbab

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA --- Polisi wanita di Turki kini boleh mengenakan jilbab. Lampu hijau tersebut diberikan setelah keluarnya aturan baru pada akhir pekan lalu.

Menurut pejabat Turki, polisi wanita diperkenankan memakai jilbab di bawah topi atau baret mereka dengan syarat hijab tersebut sesuai dengan warna seragam serta tak berpola.

Kendati masih mengakui sebagai negara sekuler, namun di bawah pemerintahan Recep Tayyip Erdogan Muslimah diberikan kebebasan untuk memakai jilbab sesuai tuntunan agama Islam.

Pada 2013, Erdogan mencabut larangan pengenaan jilbab bagi pengawai negara sebagai bentuk dari demokratisasi.

Di sejumlah negara lain seperti Skotlandia, hijab juga diperbolehkan sebagai pilihan agar Muslimah tertarik berkarir di dunia kepolisian.

Baca juga, Perubahan Sosial Turki Dilihat dari Jilbab.

Polisi Muslimah di London juga telah lama diperkenankan memakai jilbab.

sumber : Anadolu Agency
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement