Ahad 04 Sep 2016 21:00 WIB

Awal Mula Pembangunan Shibam

Rep: Amri Amrullah/ Red: Agung Sasongko
Shibam
Foto: http://whc.unesco.org
Shibam

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Warga Shibam membangun kotanya diawali pada sebuah dataran tinggi. Satu-satunya kawasan dalam oasis itu yang memiliki ketinggian yang cukup untuk berlindung dari potensi bencana banjir. Namun, secara perlahan penduduk kota itu merangkak naik dengan datangnya para pedagang dan petani. Para pendatang baru ini membutuhkan ruang.

Menambah ruang bukan perkara mudah. Membangun lebih luas kawasan permukiman di dataran tinggi akan membuka peluang banjir dan mempersempit tanah wadi mereka yang subur.  Tantangannya, Shibam perlu berkembang tanpa memperluas lahan. Pilihan para arsitek kala itu adalah membangun ke atas.