Rabu 14 Sep 2016 03:50 WIB

Barcelona Bantai Celtic di Laga Perdana Liga Champions

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Esthi Maharani
Kuartet Messi, Suarez, Neymar, dan Iniesta panen gol
Foto: Paul Hanna/Reuters
Kuartet Messi, Suarez, Neymar, dan Iniesta panen gol

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Barcelona membuktikan keperkasaannya atas Glasgow Celtic dengan skor 7-0 pada matchday perdana Grup C yang digelar di Camp Nou, Barcelona, Rabu (14/9) dini hari WIB. Pada pertandingan tersebut, mega bintang Lionel Messi berhasil mencetak tiga gol dan menjadi pemain pertama yang membukukan hat-trick di Liga Champions musim ini.

Baru dua menit laga berjalan, Lionel Messi yang mampu meloloskan diri dari jebakan offside, sudah mampu membobol gawang lawan lewat sepakan terukurnya. Diawali kerja sama apik antara Neymar dan Alaba, menghasilkan umpan ciamik yang membuat Messi mencatatkan namanya di papan skor.

Celtic mempunyai kesempatan emas untuk menyamakan kedudukan di menit ke-24 melalui tendangan penalti. Sayangnya, sepakan penalti yang dieksekusi Dembele, mampu digagalkan Ter Stegen. Penalti tersebut diberikan lantaran Ter Stegen menjatuhkan Sinclair di kotak terlarang.

Barcelona malah berhasil menggandakan keunggulan di menit 27. Lagi-lagi Lionel Messi yang dengan mudahnya menceploskan bola ke gawang, setelah bekerja sama dengan Neymar.

Memasuki babak kedua, Barcelona mencoba mempertahankan agresifitasnya dengan memasukkan Iniesta menggantikan Rakitic. Hasilnya, baru lima menit babak kedua berjalan, Neymar sudah mampu menambah keunggulan lewat tendangan bebas terukurnya.

Memasuki menit 58, giliran Iniesta yang mencatatkan namanya di papan skor. Pemain asal Spanyol itu mampu menciptakan gol cantik lewat tendangan volinya, setelah menerima umpan matang dari Neymar.

Satu menit berselang, lagi-lagi Blaugrana mampu menambah keunggulan. Messi menciptakan gol ketiganya setelah melakukan kerja sama satu-dua dengan Suarez.

Lima belas menit jelang bubaran, giliran Suarez yang mencatatkan namanya di papan skor. Suarez yang menerima umpan lambung dari Neymar berhasil mengontrol bola dengan dada, sebelum akhirnya melesakkan tembakan dan menjebol gawang lawan.

Suarez kembali menciptakan gol di menit-menit akhir waktu normal setelah menerima umpan silang dari Messi. Hingga pertandingan usai, tak ada gol tambahan untuk kedua tim.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement