REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pendakwah sekaligus figur publik Yusuf Mansur mengajak umat Islam untuk turut mendoakan almarhum Maftuh Basyuni sekaligus melakukan shalat ghaib untuk mantan Menteri Agama era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu.
"Mohon doa dan shalat ghaibnya untuk KH Maftuh Basyuni," kata Yusuf yang biasa disapa Ustadz YM lewat akun Instagram miliknya yang diakses di Jakarta, Rabu (21/9).
Dia berharap agar ke depannya semakin banyak penerus ulama seperti almarhum Maftuh. "Kami turut berduka cita dan berdoa semoga penerus kiai semakin banyak. Amin," katanya.
Menurut YM, almarhum Maftuh memiliki banyak jasa kepadanya termasuk saat menjadi Ketua Masjid At Tin, TMII. Maftuh sendiri sebelum meninggal masih menjadi Ketua Masjid At Tin dan menjadi Ketua Badan Wakaf Indonesia.
Saat memimpin BWI, Maftuh kerap mengutarakan keinginannya agar aset wakaf yang ada jadi aset produktif. Misalnya, tanah wakaf yang luas di Jawa Tengah agar dimanfaatkan untuk aktifitas produktif.
Maftuh juga mengharapkan agar dana abadi umat dari dana haji untuk dijadikan wakaf yang dapat dimanfaatkan untuk kesejahteraan umat.