Sabtu 29 Oct 2016 17:00 WIB

Ini Ragam Bangunan Berarsitektur Islam

Rep: Syahruddin el-Fikri/ Red: Agung Sasongko
Masjid Nabawi
Masjid Nabawi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Arsitektur Islam tidak hanya terdapat pada bangunan yang melayani fungsi keagamaan, seperti masjid, madrasah, dan makam, tetapi juga pada setiap rancang bangunan yang diciptakan untuk melayani fungsi sekuler, seperti istana, benteng, pasar, dan karavanserai.

(Baca: Cikal Bakal Arsitektur Islam)

Arsitektur Islam juga bukan hanya seni rancang bangun pada bangunan skala besar, melainkan juga pada bagian dan pernik ruangan, seperti kubah, mihrab, mimbar, koridor, tiang, pintu, jendela, dan anak tangga.

(Baca Juga: Benarkah Arsitektur Islam Memudar?)

Pada kenyataannya, bangunan-bangunan keagamaan dan sekuler sering melayani fungsi-fungsi keagamaan dan sekuler sekaligus. Pada umumnya, kedua jenis bangunan ini terletak dalam satu area atau satu kompleks. Secara normatif, Islam tidak memisahkan antara kehidupan keagamaan dan kehidupan sekuler.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement