REPUBLIKA.CO.ID, -- MILAN -- AC Milan berhasil mengamankan tiga angka saat menjamu Pescara di Stadion San Siro, Ahad (30/10). Tampil impresif, akhirnya Rossoneri mampu membungkam lawannya dengan skor tipis 1-0 lewat gol Giacomo Bonaventura.
Berstatus sebagai tuan rumah, skuat asuhan Vicenzo Montella memulai laga dengan tempo cepat. Bahkan mereka sudah mengancam pertahanan Pescara melalui aksi dari striker, Carlos Bacca. Namun upaya penyerang timnas Kolombia itu belum membuahkan hasil.
Pada menit ke-15, Milan kembali mendapatkan kesempatan emas melalui M'Baye Niang, sayang sundulannya masih bisa diamankan penjaga gawang Bizzarri.
Pada 10 menit jelang babak pertama berakhir, Diavollo RossoIl kembali mendapatkan kesempatan untuk membuka kemenangan atas Il Delfini. Namun lagi-lagi kans tuan rumah yang hadir dari kaki Bonaventura belum membuahkan hasil. Waktu 45 menit pertama pun berakhir tanpa adanya gol tercipta.
Memasuki babak kedua, Bonaventura mampu memecahkan kebuntuan pada menit ke-48. Memanfaatkan sodoran matang dari Sosa, Bonaventura pun melepaskan sepakan mendatar yang gagal diamankan oleh Bizzarri.
Tersentak dengan gol Bonaventura, tim tamu pun langsung memberikan respon ke pertahanan Milan. Mereka mendapatkan setidaknya dua kans untuk menyamakan kedudukan. Namun dua kans itu masih mampu dibendung oleh duet Romagnoli dan Gomez di jantung pertahan Milan.
Pescara sebenarnya bisa saja membuat laga kembali seimbang usai Caprari sukses membobol gawang Donnarumma. Akan tetapi gol tersebut harus dianulir wasit, lantaran Caprari sudah terlebih dahulu berada dalam posisi offside.
Bonaventura nyaris kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus membawa Milan menambah keunggulan. Namun sayang tembakan kerasnya dari luar kotak penalti masih bisa diselamatkan kiper lawan.
Kemenangan ini juga membuat Milan naik ke peringkat tiga klasemen sementara Serie A dengan perolehan nilai 22 berjarak lima angka dari Juventus yang berada di posisi teratas. Adapun Pescara menempati peringkat 17 dengan 7 poin.