Kamis 17 Nov 2016 03:38 WIB

Benteng Vastenburg Solo akan Direstorasi

Rep: Andrian Saputra/ Red: Indira Rezkisari
Pejalan kaki melintas di depan Benteng Vastenburg, Solo, Jateng.
Foto: Antara
Pejalan kaki melintas di depan Benteng Vastenburg, Solo, Jateng.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Pemerintah Kota Solo akan merestorasi bangunan bersejarah Benteng Vastenburg. Dalam waktu dekat, Pemkot Solo akan segera melakukan kajian argeologis untuk mengetahui kondisi dan tingkat kerusakan bangunan bersejarah tersebut.

“Sebelumnya kami akan melakukan pengkajian terlebih dulu, agar lebih matang rencana merestorasi benteng Vastenburg ini,” tutur Kepala Bidang Pelestarian Kawasan dan Bangunan Cagar Budaya, Dinas Tata Ruang Kota Solo, Mufti Raharjo, Rabu (16/11)

Untuk itu Pemkot Solo akan menggandeng akademisi dan tim ahli. Upaya merestorasi benteng Vastenburg diserahkan pengelolaannya dari pemerintah pusat pada Pemkot Solo. Meski sampai saat ini Pemkot Solo masih menunggu proses resmi pelimpahan pengelolaan bangunan. Diantara sejumlah perbaikan yang disasar yakni parit yang mengelilingi benteng.

Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, menambahakan parit yang mengelilingi benteng rencananya juga akan dikonsep sebagai tempat wisata air. Terlebih dulu parit akan digungsikan sebagai embung dengan membuat gorong-gorong. Ia berharap dengan upaya merestorasi membuat Benteng Vastenburg lebih banyak dikunjungi masyarakat dan wisatawan.

“Kalau paritnya difungsikan itu akan bagus, sebagai tempat wisata juga,” kata dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement