Senin 12 Dec 2016 22:08 WIB

Agus Yudhoyono Silaturahim dengan Matakin

Uung Sendana.
Foto: foto : MgROL_54
Uung Sendana.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARATA -- Calon gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono melakukan silaturahmi dengan Majelis Tinggi Agama Konghucu Indonesia (Matakin) di Klenteng Kong Miao TMII, Jakarta Timur, Senin malam (12/12). "Silaturahmi yang memang sejak awal ingin lakukan secara konsisten. Kita ini hidup dalam keberagaman, tetapi berusaha memahami satu sama lain," ujar dia kepada media usai mengunjungi klenteng tersebut.

Agus mengatakan, mendapat banyak masukan mengenai kebinekaan dan persatuan saat berdiskusi dengan pemeluk Konghucu. Saat berdiskusi, ia mengaku banyak terdapat kecocokan, khususnya harapan besar dapat hidup rukun dan penuh toleransi. "Jadi siapapun yang terpilih, Jakarta ini bisa menjadi rumah yang nyaman untuk semuanya," tutur suami model Annisa Pohan itu.

Pria berusia 38 tahun itu menyebut tidak bermaksud melakukan kampanye, melainkan hanya untuk mendengar pandangan para pemeluk Konghucu. Dalam kunjunga itu, Agus mengenakan kostum tacticool yang biasa dikenakan, tetapi tanpa atribut Agus-Sylvi dan slogan Jakarta for all.

"Iya, nanti dipolitisir, katanya saya lagi kampanye, padahal tidak demikian. Saya tidak ada pembicaraan apapun terkait politik atau kampanye. Semua saya lepas kecuali Merah Putih," kata dia.

Adapun Ketua Matakin Uung Sendana mengatakan, menitipkan pesan kepada Agus untuk menjaga kebhinekaan Indonesia, khususnya Jakarta. "Harapan ke depan supaya tidak ada mayoritas minoritas karena bangsa kita dibangun dari berbagai suku dan agama," tutur dia.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement