Selasa 13 Dec 2016 15:06 WIB

Rabithah Alawiyah Salurkan Bantuan ke Aceh

Rabithah peduli
Foto: Istimewa
Rabithah peduli

REPUBLIKA.CO.ID, PIDIE -- Bencana gempa yang terjadi di Pidie Aceh meninggalkan duka mendalam bagi segenap bangsa. Sebagai bentuk kepedulian antar-sesama anak bangsa, ormas Rabithah Alawiyah melalui program Rabithah Peduli menyalurkan bantuan langsung ke lokasi korban di Pidie dan Pidie Jaya, Aceh.

Bantuan yang dikoordinatori oleh tokoh masyarakat Aceh yakni Habib Samsul Bahri Bahsien, Ihsa Alkaf, dan Sayyid Hamzah Muzhir. Ketiganya sekaligus mewakili DPC Rabithah Alawiyah Pidie dan Pidie Jaya.

"Bantuan langsung diberikan kepada para korban baik dalam bentuk tunai mau pun bantuan sembako. Salah satu bantuan tersebut diberikan bagi para korban yang tengah dirawat di RS Tgk Chik Di Tiro Sigli," begitu pernyataan resmi yang dikeluarkan Rabithah Alawiyah, Selasa (13/12).

Rencananya, bantuan akan terus dilakukan baik melalui DPC Rabithah Alawiyah Pidie maupun DPC Rabithah Alawiyah Medan. 

Ormas Islam yang berdiri sejak 27 Desember 1928 ini pun menjelaskan bahwa korban di Pidie masih membutuhkan sejumlah bahan bantuan. "Antara lain adalah tikar plastik, bumbu dapur, obat-obatan, vitamin C, obat diare dan obat batuk serta bantuan uang tunai untuk yang dirawat di rumah sakit," begitu keterangan yang disampaikan oleh perwakilan Rabithah dari lokasi bencana. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement