Jumat 13 Jan 2017 06:32 WIB

Indro ‘Warkop’ Ikut Sumbang Ide di Si Juki The Movie

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Hazliansyah
Indro Warkop
Foto: Antara
Indro Warkop

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indrodjojo Kusumonegoro atau dikenal Indro “Warkop” saat ini tengah disibukkan dalam film "Si Juki The Movie". Dia akan terlibat dalam film animasi karya komikus Faza Meonk sebagai Profesor Juned.

Dalam film Falcon Pictures ini, Indro mengaku dirinya ikut terlibat dalam menyumbangkan ide-ide komedi.

Enggak cuma saya, tapi semua pemain juga ikut sumbang ide,” ujar Indro.

Sebab, dia melanjutkan, pada dasarnya produksi film yang akan dirilis Desember mendatang ini merupakan hasil kerja kolektif.

Pada umumnya, dia melanjutkan, semua film harus disiplin dalam menjalankan aktivitasnya sesuai dengan skenario yang telah ditentukan. Meski demikian, para aktor terutama di film "Si Juki The Movie" masih dapat berimprovisasi pada tahap workshop. Dari tahap ini, para pemain berkesempatan memberikan masukan atau ide-ide baru termasuk humor pada film Si Juki.

Sebagaimana diketahui, setiap pemeran dalam film apapun harus melakukan persiapan terlebih dahulu, tak terkecuali pada film animasi. Para aktor harus melakukan workshop, latihan vokal dan akting, serta pendalaman agar dapat menghasilkan karakter kuat.

Apalagi, dia melanjutkan, "Si Juki The Movie" merupakan pengalaman pertama bagi 15 aktor termasuk Indro dalam mengisi suara film animasi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement