Jumat 20 Jan 2017 15:36 WIB

Tim Pemenangan Ajak Warga DKI Unduh Aplikasi #JagaAgusSylvi

Rep: Qommarria Rostanti/ Red: Bayu Hermawan
Paslon Cagub dan Cawagub DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni saat mengikuti debat publik perdana di Jakarta, Jumat (13/1) malam
Foto: Republika/Prayogi
Paslon Cagub dan Cawagub DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni saat mengikuti debat publik perdana di Jakarta, Jumat (13/1) malam

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim pemenangan pasangan calon gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni mengajak para pendukung dan relawan mengunduh aplikasi #JagaAgusSylvi. Hal ini bertujuan demi mencegah potensi kecurangan dalam pemilohwn gubermur (Pilgub) mendatang.

Salah satu tim #JagaAgusSylvi,  Ardinanda Sinulingga mengatakan hingga Jumat (20/1) pukul 08.00, atau sejak hari kelima setelah soft launching, situs www.jagaagussylvi.com sudah tembus 150 ribu pengunjung.

"Sedangkan yang men-download aplikasinya baru mencapai 6 persennya.  Dari 6 persen itu jumlah relawan masih didominasi oleh publik sekitar 87 persen, sementara relawan hanya 13 persen," ujar Ardinanda dalam keterangannya, Jumat (20/1).

Menurut dia jumlah relawan yang mendownload dan berinteraksi aktif melaluiaplikasi ini adalah  Relasi, Sohib AHY, Jempol Rakyat, Jaringan Nusantara, AFC, Batas, Bajra. Tabahsel, Pemuda Agus Sylvi, Bara, dan Karib Agus.

"Data ini setiap hari terus naik dan diharapkan akan terus bertambah setelah grand launching 21 Januari 2017," kata Ardinanda.

Selain relawan dan publik, aplikasi akan terus bertambah dari 13 ribu lebih saksi di tempat prmungutan suara (TPS) dan ribuan saksi lain di luar TPS yang sudah disiapkan. Menurutnya, target pengunduh aplikasi di luar saksi di dalam dan di luar TPS adalah 30 ribu relawan dan 20 ribu masyarakat umum.

Dia mengatakan bagi para relawan terdaftar, dapat mengunduh aplikasi melalui situs www.jagaagussylvi.com/relawan-jas. "Username dan pasword agar menghubungi koordinator masing masing," kata dia. Sedangkan bagi para warga pemilih Agus-Sylvi dapat mengunduh via Play Store.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement