Jumat 11 Dec 2015 15:29 WIB

Praveen/Debby dan Greysia/Nitya Lolos ke Semifinal Super Series Final

Praveen Jordan/Debby Susanto lolos ke final SEA Games 2015
Foto: PBSI
Praveen Jordan/Debby Susanto lolos ke final SEA Games 2015

REPUBLIKA.CO.ID, DUBAI -- Indonesia meemastikan dua wakilnya lolos ke babak semifinal Dubai BWF Super Series Final 2015 yaitu di sektor ganda campuran melalui Praveen Jordan/Debby Susanto dan pasangan ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari.

(Baca: Hebat, Runtuhkan 'Tembok' Cina Greysia/Nitya Pimpin Grup)

Praveen/Debby meraih kemenangan kedua melawan pasangan peringkat 4 dunia asal Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen, Jumat (11/12). Pada awal pertandingan, Praveen/Debby memperlihatkan kepercayaan dirinya melawan Fischer/Pedersen.

Beberapa kali pukulan Praveen maupun Debby tidak dapat ditahan pasangan Denmark. Selain itu, Fischer/Pedersen juga banyak melakukan kesalahan sendiri. Praveen/Debby unggul jauh dari 11-3 di paruh gim hingga mencuri gim pertama dengan 21-8.

Pada gim kedua, Fischer/Pedersen terlihat mempercepat tempo permainan. Mereka juga melakukan serangan ke daerah pertahanan Praveen/Debby yang malah kerap melakukan kesalahan sendiri. Praveen/Debby tertinggal 3-11 di paruh gim.

Usai jeda, Praveen/Debby tidak mengendurkan serangan. Perlahan-lahan Praveen/Debby memperolehan angka dari 7-13, 12-14 dan menyamakan kedudukan menjadi 14-14 dan bahkan berbalik unggul dari 16-14, 20-16 dan menang dengan 21-18.

Dengan dua kali kemenangan straight game dan satu kekalahan rubber game, menempatkan Praveen/Debby berada di puncak grup. Pasalnya pasangan Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Kim Ha Na yang juga memperoleh dua kali kemenangan namun dengan rubber game sehingga berada di posisi kedua.

Pertandingan hidup-mati untuk mendampingi Praveen/Debby ke semifinal akan berlangsung antara Ko Sung Hyun/Kim Ha Na melawan pasangan Cina, Cheng Liu/Bao Yixin. Jika Ko/Kim kalah, maka posisinya berbahaya. Karena Liu/Bao juga sudah mengemas satu kali kemenangan rubber game melawan Fischer/Pedersen pada Kamis (10/12) lalu.

(Baca: Sedih, Tontowi/Liliyana Kembali Gagal di Super Series Final)

Sedangkan Greysia/Nitya dipastikan lolos ke semifinal setelah pasangan Cina, Tian Qing/Zhao Yunlei memutuskan mundur atau walk out. Pertandingan Greysia/Nitya melawan Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl hanya memperebutkan posisi pertama dan kedua grup.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement