REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejak proses pembuatannya dua tahun lalu, film sejarah Kartini akhirnya akan ditayangkan pada 19 April di bioskop. Kini, tepat satu bulan sebelum peringatan Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, Legacy Pictures bekerjasama dengan Screenplay Films meluncurkan trailer terbaru film Kartini.
"Ini adalah official trailer terbaru film Kartini, dan nuansanya berbeda dari teaser yang pertama kali kami luncurkan awal tahun lalu," ujar Produser Robert Ronny dalam konferensi pers peluncuran trailer dan single soundtrack film Kartini di Club XXI Djakarta Theatre, Selasa (21/3).
Menurut Robert, trailer baru ini senada dengan semangat film Kartini yang dibuat yaitu menunjukkan banyak sisi dari Kartini yang mungkin banyak orang belum tahu. Cuplikan ini menonjolkan tentang Kartini yang fokus pada pendidikan. Sebab, pada dasarnya Kartini memang merupakan pahlawan pendidikan penggerak bangsa.
Senada dengan Robert, sang sutradara Hanung Bramantyo juga menjelaskan bahwa film Kartini ini akan berbeda dari sekian banyak film cerita pahlawan yang pernah digarapnya. Di film ini Hanung ingin mengajak orang melihat sebuah paparan kehidupan.
Dalam film ini, Hanung mengaku harus menghilangkan banyak sekali dialog yang sifatnya seperti petuah. Ini bertujuan agar penonton dapat meresapi, melihat, dan merasakan perjuangan Kartini.
"Saya ingin penonton belajar dari film ini bukan karena petuah-petuahnya tetapi dari bagaimana sikap Kartini, bagaimana aksi dari Kartini,' kata Hanung.