Selasa 18 Apr 2017 09:15 WIB
Pilkada DKI

'Kita Masuk dalam Kondisi Darurat Sembako yang Cederai Demokrasi'

Ilustrasi bagi-bagi sembako saat pilkada
Foto: mgrol94
Ilustrasi bagi-bagi sembako saat pilkada

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim pasangan calon Gubenur-Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno (Anies-Sandi) mengaktifkan Posko Lawan Kecurangan untuk mengantisipasi praktik kecurangan pilkada, terutama politik uang dalam bentuk pembagian sembako.

"Kita masuk dalam kondisi darurat sembako yang digunakan untuk mencederai demokrasi," kata Kordinator Tim Relawan Anies-Sandi, Awaluddin, di Rumah Relawan Brawijaya, Jakarta Selatan, Senin (17/4).

Awaluddin mengatakan pihaknya menerima banyak laporan dan temuan di masyarakat mengenai pembagian sembako yang masif di beberapa tempat di Jakarta. Posko Lawan Kecurangan yang tersebar di 267 tempat di Jakarta dan kepulauan Seribu ini sebagai bentuk aktif relawan Anies-Sandi untuk mencegah praktek pembagian sembako. Ia juga menjelaskan mekanisme pelaporan jika menemukan kejadian pembagian sembako.

"Melalui posko nanti laporan itu akan diterima tim monitoring dan setelah itu diverikasi untuk selanjutnya diproses secara hukum melalui tim advokasi Anies-Sandi," kata Awaluddin.

Upaya jemput bola dari tim Anies-Sandi ini membuahkan hasil. Seperti yang dijelaskan Koordinator Tim Reaksi Cepat Advokasi Cinta Tanah Air (ACTA), Muhammad Fayad menjelaskan temuan tim relawan terhadap praktik bagi-bagi sembako yang sudah ditindaklanjuti.

"Kami melaporkan temuan di Kalideres, Jakbar dan sudah ditangani Panwas Jakbar dengan bukti tiga mobil pick up penuh berisi sembako. Lalu di Sunter dan Rawa Teratai, Cakung juga sudah ditindaklanjuti," kata Fayad.

Sinergi dari keseluruhan tim baik di lapangan dan advokasi ini diharapkan mampu mencegah praktik pembagian sembako terulang. Sehingga pilihan rakyat nantinya merupakan pilihan dari hati nurani dan bukan bentuk intimidasi atau berterima kasih karena sudah menerima sembako, katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement