Jumat 02 Jun 2017 19:25 WIB

Sambut Ultah, Republika Penerbit Bagi Makanan Iftar

Rep: Syahruddin El-Fikri/ Red: Nidia Zuraya
Karyawan Republika Penerbit membagikan iftar gratis kepada warga yang melintas di jalan raya pada Jumat (2/6). Pembagian iftar gratis ini dalam rangka HUT Republika Penerbit ke-14.
Foto: dokumen Republika
Karyawan Republika Penerbit membagikan iftar gratis kepada warga yang melintas di jalan raya pada Jumat (2/6). Pembagian iftar gratis ini dalam rangka HUT Republika Penerbit ke-14.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—Menyambut hari ulang tahun yang ke-14, PT Pustaka Abdi Bangsa (PAB) yang menaungi Republika Penerbit membagi-bagikan makanan berbuka puasa di depan kantor Republika Penerbit, Jalan Kav. Polri Blok I No. 65 Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (2/6). 

“Kami menyediakan sedikitnya 200 bungkus menu iftar, yang berisi lontong, tahu goreng, kurma, dan minuman mineral,” kata Koordinator Pembagian Takjil Panitia HUT ke-14 Republika Penerbit, Muhammad Nasir.

Lebih lanjut, Nasir menjelaskan, pembagian takjil oleh Republika Penerbit ini dilaksanakan setiap Selasa dan Jumat sepanjang Ramadhan 1438 H, yang dimulai pada Jumat (2/6). “Selama Ramadhan ini, kami sedikitnya menyediakan sebanyak 1.400 bungkus makanan iftar,” kata dia.

Seluruh karyawan Republika Penerbit, ungkap Nasir, dilibatkan dalam pembagian makanan berbuka ini. Mulai dari divisi SDM, redaksi, promosi, produksi, inventori (gudang), hingga bagian marketing. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dan kegembiraan atas datangnya bulan suci Ramadhan, sekaligus merayakan HUT ke-14 Republika Penerbit,” ujarnya.

Nasir menjelaskan, hari ulang tahun yang ke-14 Republika Penerbit jatuh pada 19 Juni 2017. “Dalam usia yang ke-14 ini, kami berharap Republika Penerbit semakin maju, sukses, dan yang terpenting mendapatkan keberkahan dari Allah SWT,” harap Nasir.

Sebelum makanan iftar dibagikan, sejumlah petugas yang ditunjuk untuk membagikan menu takjil dan berdoa bersama agar semua urusan dimudahkan oleh Allah SWT. Doa dipimpin oleh Kepala Redaksi Republika Penerbit Syahruddin El-Fikri. “Alhamdulillah, semua berjalan lancar dan sukses,” kata Nasir.

Ia berharap, ke depannya jumlah iftar yang disediakan bisa lebih banyak lagi. “Itu harapan kami, sehingga ke depan makin banyak lagi yang merasakan manfaat,” ujarnya.

Lebih lanjut Nasir menambahkan, pihaknya juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada pimpinan Republika Penerbit, khususnya Direktur Republika Penerbit, Arys Hilman Nugraha, yang merestui dan mendukung kegiatan pembagian makanan iftar tersebut.

“Kami juga menyampaikan terima kasih kepada sejumlah pihak yang turut membantu dan memberikan menu berbuka, seperti Ponpes Ummul Quro Leuwiliang, Bogor, dan lain-lainnya,” ungkapnya.

 

Arys Hilman menambahkan, turut senang dan bergembira bisa berbagi kebahagiaan atas terselenggaranya pembagian takjil tersebut. “Insya Allah, ke depan akan kita jadikan agenda rutin,” ujarnya.

 

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement