Ahad 11 Jun 2017 18:52 WIB

Taylor Swift Rujuk dengan Spotify

Taylor Swift
Foto: EPA/PAUL BUCK
Taylor Swift

REPUBLIKA.CO.ID, Taylor Swift rujuk dengan Spotify, Jumat waktu setempat. Lagu-lagu Swift kembali masuk layanan streaming itu setelah hampir tiga tahun mengeluhkan Spotify tidak membayar seniman. Swift, salah satu bintang pop paling laris di dunia, juga membolehkan musiknya nangkring di Pandora, Amazon.com dan Tidal, kata manajemennya seperti dikutip Reuters. Sebelum ini katalog musik dia hanya tersedia di Apple Music.

Keputusan kembali ke layanan streaming ini diambil demi merayakan album 1989 yang sudah terjual 10 juta kopi di seluruh dunia.

"Taylor ingin berterima kasih kepada para penggemarnya karena telah membuat seluruh katalog musiknya kembali tersedia pada semua layanan streaming," kata akun Instagram manajemennya.

Swift menarik semua musiknya dari Spotify dan layanan streaming lainnya pada November 2014 setelah menulis opini di Wall Street Journal tentang pembajakan musik yang membuat bayaran dari album menurun drastis.  Enam bulan kemudian dia menjalin kesepakatan dengan Apple Music untuk album 1989 setelah Apple berjanji membayar sang artis.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement