Rabu 28 Jun 2017 19:03 WIB

Obama Bersama Keluarga Kunjungi Borobudur

Red: Nur Aini
Personel TNI dan kendaraan tempur disiapkan untuk menjaga keamanan kunjungan mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama ke candi Borobudur di kawasan Taman Wisata Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Rabu (28/6).
Foto: Antara/Anis Efizudin
Personel TNI dan kendaraan tempur disiapkan untuk menjaga keamanan kunjungan mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama ke candi Borobudur di kawasan Taman Wisata Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Rabu (28/6).

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Presiden ke-44 Amerika Serikat Barack Obama beserta keluarga bertolak dari tempat penginapan di Hotel Tentrem Yogyakarta menuju objek wisata Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Rabu sore (28/6).

Obama beserta rombongan berangkat dari hotel bintang lima itu pukul 15.49 WIB dengan dikawal aparat kepolisian. Warga sekitar hotel tampak berkerumun di tepi Jalan AM Sangaji menyaksikan rombongan mantan orang nomor satu di Amerika Serikat itu.

"Sore ini beliau dan rombongan berangkat menuju Borobudur," kata Komandan Kodim 0734/Yogyakarta Letkol Inf Rudi Firmansyah seusai memantauan pemberangkatan rombongan Obama itu.

Sesuai informasi sementara, Barack Obama pada Kamis (29/6) akan mengunjungi Candi Prambanan. Menurut Rudi Firmansyah, agenda liburan Barack Obama dan rombongan di Yogyakarta memang tidak dapat dipastikan setiap saat.

"Kami tidak dapat mengetahui secara mendetail, kapan, ke mana, dan sebagainya karena agendanya baru disampaikan dua jam sebelum kegiatan. Itu protap SOP yang mereka punyai dan kita harus menghormati," kata dia.

Selama di Hotel Tentrem, menurut Rudi, pengamanan oleh petugas gabungan TNI/Polri bersama petugas pengamanan dari Amerika Serikat diatur secara ketat. "Ada tiga ring pengamanan yang mengelilingi hotel," kata dia.

Menurut Rudi, pihak Obama sebetulnya tidak menginginkan fasilitas pengamanan secara ketat karena bukan dalam rangka kunjungan kenegaraan. Namun demikian, upaya pengamanan tetap diberikan sesuai standar tamu VVIP.

"Beliau juga tidak menginginkan agendanya terlalu banyak diekspose karena hanya dalam rangka liburan keluarga," kata dia.

Setelah selesai mengunjungi Candi Borobudur, menurut Rudi, malam harinya Obama dan rombongan akan kembali ke Hotel Tentrem untuk santap malam. "Nanti malam akan kembali ke sini untuk makan malam," kata dia.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement