REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Salah satu mitra Rumah Zakat di bidang kesehatan, Cita Sehat Foundation, mempunyai program Ambulans Ringankan Duka (Arina). Warga yang sedang berduka dan membutuhkan ambulans dapat memanfatkan Arina.
Tidak dipungut biaya atas jasa ambulans tersebut alias gratis. Pada Rabu (6/7), Arina kembali beroperasi mengantarkan jenazah salah seorang warga Palembang, Sumatra Selatan. Saat itu, ambulans gratis tersebut dikemudikan oleh Gunawan. Jenazah sendiri hendak dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Puncak Sekuning, Lilir Bar, Kota Palembang.
“Saya jemput jenazah dari wilayah pinggiran Sungai Musi, dekat bangunan peninggalan Belanda. Dari sana menempuh jarak sejauh 41 kilometer untuk menuju pemakaman,” ujar Gunawan dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id, Selasa (11/7).
Dia mengatakan semakin bersemangat menjalankan amanah membantu warga Palembang yang memerlukan transportasi medis ambulans. Pasalnya jalanan di Kota Palembang sudah banyak yang diperbaiki.
“Alhamdulillah pengantaran semakin mudah dan lancar karena sejak menjelang Hari Raya, jalanan di Kota Palembang sudah banyak yang diperbaiki. Semoga dengan ini dapat menambah keberkahan dan semangat dalam menjalankan tugas,” kata Gunawan.