Jumat 21 Jul 2017 14:20 WIB

Seorang Pria Gantung Diri di Taman Waduk Pluit

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Nur Aini
 Warga menikmati suasana sore di tepi Waduk Pluit, jakarta utara, Kamis (29/6).
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Warga menikmati suasana sore di tepi Waduk Pluit, jakarta utara, Kamis (29/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seorang pria tewas gantung diri di Taman Waduk Pluit, RW05, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (21/7). Penyebab utama pria itu gantung diri diduga lantaran stress.

"Dari identifikasi sementara di tubuh korban tidak ditemukan bekas penganiayaan dan jenazah dibawa ke RSCM untuk divisum," ujar Kanit Reskrim Polsek Metro Penjaringan, Kompol Rahmad Sudjatmiko saat dikonfirmasi, Jumat (21/7).

Korban bernama Radius (29 tahun) beralamat KTP warga Dusun I RT 05/02, Sungai Sibur, Sungai Menang, Ogan Komering Ilir, Palembang. Dari keterangan sementara keluarga korban di Palembang, korban baru datang ke Jakarta dan ingin mencari kerjaan. Korban diduga sengaja mendatangi waduk Pluit karena cukup populer.

"Kami belum mengetahui motif korban mengakhiri hidupnya seperti ini, tapi dari keterangan keluarganya ia datang ke Jakarta untuk mencari kerjaan," ujarnya.

Seorang saksi awalnya dikabarkan melihat mayat dalam posisi tergantung di pohon dengan menggunakan sarung sebagai pengikat di pinggir waduk. Saksi pun memberitahukan pada rekannya yang selanjutnya melanjutkan pada polisi.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement