Jumat 15 Sep 2017 18:33 WIB

Romahurmuziy: Generasi Muda Jangan Apatis Terhadap Politik

Red: Agus Yulianto
Romahurmuziy
Foto: Antara/Widodo S. Jusuf
Romahurmuziy

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan Romahurmuziy mengimbau, generasi muda tidak bersikap apatis terhadap politik di negeri ini, melainkan ikut berperan memperbaiki kualitasnya. "Karena apatisme itu tidak akan memengaruhi siklus pemilu yang akan tetap digelar lima tahun sekali," kata Romahurmuziy saat memberikan pidato kunci dalam acara Konsolidasi Nasional Keilmuan Mahasiswa Pascasarjana di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Jumat (15/9).

Menurut Romi, sapaan akrab Romahurmuziy, selama masih menerapkan sistem demokrasi, politik tetap menjadi panglima dalam menghadirkan pemimpin di Indonesia. Dalam konteks itu, generasi muda yang memiliki intelektualitas dan integritas seharusnya ikut hadir mewujudkan politik yang ideal.

"Karena dalam sistem demokrasi, politik adalah panglima sehingga para politisi akan tetap menjadi pemimpin. Para politisilah yang menentukan hitam putih bangsa Indonesia di masa depan," kata dia.

Menurut dia, dalam era demokrasi saat ini, satu-satunya pilihan yang bisa dilakukan adalah terus memperbaiki kualitas partai politik. Idealnya, partai politik diisi oleh orang-orang yang memiliki keilmuan, berintegritas, serta visioner.