Rabu 18 Oct 2017 18:12 WIB

Johnny Depp Gugat Pengacara yang Menipunya 40 Juta Dolar

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Johnny Depp
Foto: EPA/ETTORE FERRARI
Johnny Depp

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Johnny Depp menggugat pengacaranya atas klaim kerugian. Pengacaranya itu diduga berkonspirasi dengan mantan manajer keuangan Depp untuk menyedot kekayaan sebesar 40 juta dolar AS.

Laporan TMZ menyatakan jika bintang Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales menggugat Jacob A. Bloomdan firma hukumnya, Bloom Hergott Diemer Rosenthal & La Violette, dalam sebuah tuduhan baru yang diajukan pada hari Selasa, (17/10). Pengacaranya itu dinyatakan melakukan malpraktik profesional, pelanggaran tugas fidusia dan pengayaan tidak adil sehingga membuat kerugian tidak sedikit bagi Depp.

"Gugatan Johnny Depp yang diajukan hari ini mencerminkan sikapnya yang terus berlanjut terhadap praktik Hollywood yang sistemik dan melayani dirinya sendiri, dia berharap tuntutan hukum ini akan terungkap dan berakhir," ujar pengacara Depp Adam Waldman dikutip dari Aceshowbiz, Rabu (18/10).

Dalam gugatan tersebut, Depp mengklaim jika tim pengacara bukan melindungi kepentingan pelanggannya. Dia justru malah terlibat untuk mendapatkan keuntungan finansial dan melanggar beberapa prinsip dasar hubungan antara pengacara dan pelanggannya.

Gugatan tersebut juga menuduh Bloom secara tidak benar dan lalai mengumpulkan lebih dari 30 juta dolar dengan biaya kontinjensi yang tidak dapat diatasi dari pendapatan variabelnya selama bertahun-tahun tanpa kontrak yang mengikat secara hukum berdasarkan undang-undang California. Depp percaya, kondisi tersebut terjadi atas kerja sama tim pengacara dengan mantan manajer keuangannya.

Pria berusia 54 tahun tersebut mengklaim kehilangan sekitar 32 juta dolar dalam sisa pembayaran dari filmnya selama periode tiga tahun karena persyaratan pinjaman yang dimanipulasi. "Pinjaman ini membebani Depp jutaan dolar dengan bunga, biaya, dan biaya kontinjensi yang tidak wajar, dan dikenakan kepada Depp tanpa adanya perlindungan yang seharusnya diberikan kepada klien saat berurusan dengan pengacaranya," keterangan gugatan yang diajukan Depp.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement