Sabtu 04 Nov 2017 21:28 WIB

'Andrinof adalah Orang yang Keras Kepala'

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Endro Yuwanto
Andrinof Chaniago
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Andrinof Chaniago

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Ahmad Erani Yustika salah satu tamu undangan peluncuran buku karya Andrinof A Chaniago berjudul "Evolusi Mimpi Menata Indonesia" membeberkan beberapa fakta mengenai Andrinof. Erani menyatakan bahwa Andrinof merupakan sosok yang keras kepala.

"Indonesia memiliki banyak hal tapi juga kekurangan orang yang memiliki beberapa karakter khusus. Di antaranya keras kepala, setia, dan tahan berada di jalurnya. Saya melihat Pak Andrianof memiliki itu semua," ujar Erani di Rumah Perubahan, Bekasi, Sabtu (4/11).

Erani yang menjabat sebagai pelaksana tugas (plt) Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Desa (Kemendes) menyatakan, Andrinof adalah sosok yang keras kepala dalam artian konsisten pada apa pendirian atau pemikirannya. Ketika Andrinof telah memikirkan sesuatu maka ia akan mempertahankannya dan setia pada ideologi tersebut.

"Saya kenal dengan Pak Andrinof sudah 20 tahun. Dan ketika beliau mencetuskan bahwa pemindahan ibu kota itu penting, ia akan memastikan semua orang paham akan hal itu," ucap Erani.