REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Presiden Joko Widodo beserta keluarga tak lupa mengundang sekitar 4.000 relawan untuk datang meramaikan pernikahan sang putri, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution. Resepsi pernikahan tersebut rencananya akan dilaksanakan selama dua hari, Rabu dan Kamis (8-9/11) November.
Lantas apa saja yang akan dilakukan para relawan di Solo? Penanggung Jawab relawan Eko Sulistyo mengatakan, para relawan ini akan diajak untuk menghadiri malam midodareni pada Selasa (7/11).
"Kemudian tanggal 8 (Selasa) pagi akan ikut menyaksikan ijab qabul. Mungkin nanti (relawan) mengiring di belakang kereta pengantin dan keluarga," kata Eko, Ahad (5/11).
Keberadaan para relawan diharap bisa ikut serta mendoakan kebaikan bagi mempelai Kahiyang Ayung dan Bobby, sekaligus menghadiri acara pernikahan meski tidak secara langsung berada dalam tempat resepsi. Sebab, yang bisa masuk hanyalah yang memiliki undangan secara resmi yang disebarkan oleh panitia pernikahan.
Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan (KSP) ini mengatakan, selain mengikuti malam midodareni relawan juga akan dijadwalkan untuk berkumpul bersama Menteri Koordinator Bidang Maritim, Luhut Binsar Pandjaitan. Dalam pertemuan tersebut Luhut bakal memaparkan terkait capain-capain dari program prioritas nasional yang selama ini diusung pemerintahan Jokowi-JK.