Jumat 05 Jan 2018 21:02 WIB

Pilkada Sumut, NasDem Resmi Dukung Edy-Musa

Rep: Dian Erika Nugraheny/ Red: Hazliansyah
Sekjen Partai NasDem, Johny G Plate, mengumumkan dukungan SK resmi dukungan terhadap Edy Rahmayadi-Musa Rajeckshah sebagai cagub-cawagub Pilkada Sumut 2018, Jumat (5/1). NasDem menjadi parpol kelima yang resmi mendukung Edy-Musa.
Foto: Republika/Dian Erika Nugraheny
Sekjen Partai NasDem, Johny G Plate, mengumumkan dukungan SK resmi dukungan terhadap Edy Rahmayadi-Musa Rajeckshah sebagai cagub-cawagub Pilkada Sumut 2018, Jumat (5/1). NasDem menjadi parpol kelima yang resmi mendukung Edy-Musa.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- DPP Partai Nasional Demokrat (NasDem) resmi menyerahkan surat dukungan terhadap pasangan cagub-cawagub Sumatera Utara (Sumut), Edy Rahmayadi-Musa Rajeckshah, Jumat (5/1). Edy-Musa resmi didukung lima parpol di Pilkada Sumut 2018.

Surat dukungan itu disampaikan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai NasDem, Johny G Plate, di Kantor DPP NasDem, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat malam.

"Memutuskan menyerahkan dokumen B1 KWK Parpol berdasarkan SK Nomor 252/kpts-dpp-NasDem/12/2017 tentang persetujuan paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut atas nama Edy Rahmayadi-Musa Rajeckshah," ujar Johny dalam konferensi pers di DPP NasDem, Jumat malam.

Keputusan ini, lanjut dia, mempertimbangkan iklim politik dan aspirasi konstituen di Sumut. Namun, Johny mengakui jika pihaknya sempat sulit menentukan dukungan untuk Pilkada Sumut.

"Sebab, di Sumut sendiri kandidat bakal calon merupakan tokoh-tokoh hebat. Tapi kami harapkan pilihan kami ini adalah yang terbaik di antara yang paling baik," tutur Johny.

Dengan penyerahan dukungan ini, pasangan Edy-Musa resmi didukung oleh koalisi lima parpol. Sebelumnya, pada 27 Desember 2017 lalu, Partai Gerindra, PAN dan PKS sudah mengumumkan dukungannya kepada Edy-Musa.

Pada Jumat sore, Partai Golkar juga menyerahkan dukungan terhadap keduanya. Nasdem merupakan parpol kelima yang menyerahkan dukungan resmi kepada Edy-Musa.

"Kami meyakini bahwa dengan komposisi koalisi ini akan membuat simpul kekuatan yang solid di Sumut," tambah Johny.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement